no-style

Gerakan Pangan Murah Hadir Tingkatkan Daya Beli Masyarakat Penuhi Kebutuhan Pangan

, 11/07/2023 WIB Last Updated 2024-01-12T07:25:42Z

Kota Bekasi - Sebagai upaya penanggulangan inflasi dan penyediaan kebutuhan bahan pangan pokok bagi masyarakat, Pemerintah Kota Bekasi bersama Badan Pangan Nasional menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) yang akan terselenggara di 12 Kecamatan se- Kota Bekasi.


Pembukaan GPM dilaksanakan pada Senin (06/11) di Plaza Kantor Pemerintah Kota Bekasi yang bertepatan juga dengan Kunjungan Kerja Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Pusat, Ny. Tri Tito Karnavian dan Pj. Ketua TP PKK Provinsi Jawa Barat, Ny. Amanda Soemedi Bey Machmudin. 


Ny. Tri Tito Karnavian dan Ny. Amanda Bey Machmudin menyempatkan melihat berbagai bazaar Bahan Pangan Pokok yang tersedia di GPM dengan didampingi oleh Pj. Wali Kota Bekasi, Gani Muhamad beserta istri selaku Pj. Ketua TP PKK Kota Bekasi, Yola Williandari Kusuma Gani.


Adapun Bahan Pangan Pokok yang tersedia di GPM berupa Beras, Gula, Minyak Goreng, Telor, dan juga berbagai jenis pangan lainnya dari berbagai Toko Retail Modern yang tentunya dijual dengan harga terjangkau semata-mata untuk menaikkan daya beli masyarakat sehingga kebutuhan terpenuhi, tingkat inflasi pun semakin menurun.


"Memang kami sedang gencarkan operasi atau gerakan bazaar bahan pangan murah yang tersebar di seluruh wilayah Kecamatan se- Kota Bekasi untuk memenuhi kebutuhan bahan pangan pokok warga masyarakat dengan harga terjangkau sehingga keinginan masyarakat untuk membeli semakin meningkat," ucap Gani Muhamad.


Masih di area yang sama dengan GPM, terdapat juga presentasi dari pemenang Lomba Kreasi Cipta Menu yang memanfaatkan bahan pangan karbohidrat Non-Beras lainnya untuk diolah menjadi menu makanan sehari-hari.


Ketua TP. PKK Pusat, Ny. Tri Tito Karnavian pun sangat menyambut baik hasil kreasi olahan tersebut mengingat bahwa kelangkaan komoditas beras akibat kemarau berkepanjangan telah mengurangi produksi beras dalam negeri sehingga berakibat pada naiknya harga beras, maka kreasi menu makanan olahan Non-Beras menjadi salah satu solusi yang juga bergizi bagi anak-anak. 


"Menyediakan menu makanan bergizi sangat penting, apalagi untuk pemenuhan gizi kepada  anak-anak guna mengurangi angka stunting, dan lomba kreasi menu olahan Non-Beras ini akan bermunculan kreativitas dan inovasi baru yang lain untuk mengolah makanan sehat yang tentunsaja dengan modifikasi serta kreasi baru, yang  memiliki nilai cita rasa, estetika, dan kandungan gizi yang tinggi, serta nilai ekonomi sehingga berdampak pada penguatan ekonomi masyarakat," pungkas Ketua TP PKK Pusat.


(Red)

Komentar

Tampilkan

  • Gerakan Pangan Murah Hadir Tingkatkan Daya Beli Masyarakat Penuhi Kebutuhan Pangan
  • 0

Kabupaten